Honzuki no Gekokujou Volume 1 Chapter 3 Bahasa Indonesia – Menjelajahi Kota Bahasa Indonesia

Reader Settings

Size :
A-16A+
Daftar Isi

Honzuki no Gekokujou: Shisho ni Naru Tame ni wa Shudan wo Erandeiraremasen
Volume 1 Chapter 3 Bahasa Indonesia – Menjelajahi Kota

Menjelajahi Kota

Kemarin, aku menangis dan menangis dan terus menangis. Orang tuaku marah kepadaku karena menjatuhkan selimut mereka di tanah, dan makan malam pun datang, tetapi aku terus menangis tanpa bereaksi sama sekali. Ketika pagi tiba, aku menangis sangat lama sehingga mataku kering dan bengkak. Kepalaku berdenyut kesakitan.

Tetapi demamku sudah turun, dan aku sudah merasa menjadi lebih baik. Plus, secara mental juga aku merasa jauh lebih baik karena aku sudah menangisi isi hatiku kemarin. Meskipun keluargaku pada dasarnya tidak mengerti apa yang aku tangisi.

“Mmm, sepertinya demammu sudah turun.” Ibu menyentuh dahiku dengan tangan yang dingin karena dia baru saja mencuci piring. Dia juga dengan perlahan menekan mataku yang bengkak. dingin tangannya terasa nyaman. “Jika kamu sudah merasa lebih baik, Myne, apakah kamu ingin pergi ke pasar bersamaku?. ”

Tunggu … Bukankah dia mengatakan kalau sekarang ini adalah waktu tersibuk untuk pekerjaannya, dan dia ingin membawaku untuk pergi ke jalan-jalan walau aku sakit demam?

Ibu, melihat aku yang sedang kebingungan, menurunkan matanya dengan sedih. “Sudah begitu lama semenjak Tuuli memiliki kesempatan untuk bisa pergi keluar daripada merawatmu, dan dia sangat khawatir kemarin ketika kamu tidak berhenti menangis. Satu-satunya hal yang kami pikirkan adalah bahwa Kamu merasa sendirian, jadi aku berusaha meyakinkan rekan kerjaku untuk menggantiku hari ini. ”

Setelah mendengar itu, aku tersentak. Aku tidak percaya bahwa aku benar-benar menangis sepanjang hari dan mereka menontoniku! Aku ingin menggali lubang dan melompat ke dalamnya. Tidak ada yang lebih buruk daripada menenangkan diri setelah menyadari betapa buruknya kau mempermalukan dirimu sendiri sehari sebelumnya.

“U-Um, maafkan aku.”

“Kamu tidak perlu meminta maaf, Myne. Kita semua juga pasti merasa lemah ketika kita sakit.” Ibu menggosok kepalaku dengan lembut, menghiburku, tetapi semakin baik tindakannya membuatku semakin bersalah.

Aku benar-benar minta maaf. Kemarin aku menangis putus asa karena aku tidak mendapatkan sebuah buku. Aku sama sekali tidak merasa kesepian walaupun mereka semua meninggalkanku. Tuuli juga sangat mengkhawatirkanku, tetapi yang ku pedulikan hanyalah dia pergi dari rumah sehingga aku bisa mencari buku. Aku minta maaf.

“Tuuli pergi ke hutan bersama semua orang, tapi kau masih terlalu lemah untuk ikut. Jadi Ingin berbelanja dengan mama? ”

“Uh huh!”

“Ya ampun, aku bertanya-tanya dari mana antusiasmeku itu berasal.” Mama tersenyum senang, dia mengira aku bersemangat untuk menghabiskan waktu bersamanya, dan aku merespons dengan senyum. “Ahaha, aku tahu kamu akan bersemangat.”

Ibu tampak sangat bahagia sehingga aku tidak berusaha mengoreksi dirinya – antusiasmeku baru saja menembus atap karena aku bersemangat karena ada kemungkinan aku bisa menemukan buku di luar sana.

Aku akan pergi berbelanja dengannya dan minta dia membelikan ku sebuah buku. Aku tidak membutuhkan buku yang tebal. Apa pun yang dapat aku gunakan untuk mempelajari sistem penulisan dunia ini sudahlah cukup. Jujur, aku oke-oke saja dengan buku yang ditujukan untuk anak-anak. Jika sebuah buku terlalu berlebihan bagiku untuk kubaca, maka aku akan puas dengan buku alfabet di dunia ini.

Aku yakin jika aku berkata, “Aku tidak akan kesepian jika memiliki buku! Aku akan tinggal di rumah sendirian sepanjang hari setiap hari! ” dengan suara yang sangat imut, dia akan membeli satu atau dua buku bergambar untuk putrinya yang sakit. Eheheh. Aku sudah tidak sabar.

“Oke, Bu. Aku akan kembali lagi nanti! ” Tuuli mengintip ke kamar dengan senyum penuh ceria. Karena Ibu tinggal di rumah, dia tidak perlu mengasuh aku sepanjang hari.

“Tetap bersama anak-anak yang lain, oke? Hati-hati.”

“Okeeee.” Tuuli mengikat sebuah keranjang besar ke punggungnya dan melompat keluar dari rumah. Sepertinya dia keluar untuk bermain dan bersenang-senang, tapi sebenarnya dia sedang membantu keluarga ini yaitu: mengumpulkan kayu bakar. Dia juga akan mengambil kacang, jamur, dan hal-hal lain sembari dia melakukannya. makanan sehari-hari kita sebagian besar bergantung pada Tuuli.

Um … Lakukan yang terbaik, Tuuli! Makan siangku bergantung padamu!

Di dunia yang dipenuhi kemiskinan ini, disini tidak ada sekolah, sehingga anak-anak sebagian besar membantu di sekitar rumah atau mencari pekerjaan. Atau setidaknya, sekolah tidak pernah muncul dalam ingatan Myne. Begitu anak-anak menjadi sedikit lebih tua dari Tuuli, mereka mulai magang. Jika diberi pilihan, aku lebih suka magang sebagai pustakawan, atau magang pramuniaga buku. Pergi ke pasar akan memberikan peluang sempurna untuk mengumpulkan informasi tentang hal semacam ini. Aku akan menemukan toko buku terdekat, berteman dengan pemiliknya, dan magang di sana.

“Oke, Myne. Ayo Belanja.”

Itu adalah pertama kalinya aku meninggalkan rumah sejak menjadi Myne dan pertama kali aku mengenakan apa pun selain piyama. Pakaianku terbuat dari pakaian bekas Tuuli dan aku harus menambah beberapa lapis pakaian tebal. Bajuku jadi sangat tebal sehingga sulit untuk berjalan, tetapi meskipun demikian aku memegang tangan Ibu dan mengambil langkah pertamaku ke luar rumah.

…Sangat dingin! Sangat sempit! Sangat bau! Mungkin karena ini adalah bangunan batu, rasanya seperti udara dingin itu melewati dinding rumah dan bahkan beberapa lapis pakaianku tidak mempan dari rasa kedinginan ini. Aku benar-benar ingin memiliki jaket bulu atau sarung penghangat tangan. Belum lagi masker untuk menghalangi bau dan membantu mencegah masuk angin.

“Myne, hati-hati jangan sampai jatuh.” Tepat di luar rumah kami ada tangga menuju kebawah bangunan. Tubuhku seukuran balita berusia tiga tahun dan setiap anak tangga tingginya begitu besar sehingga membuatku ketakutan. Ketika Ibu menarikku ke depan, aku langsung melompat turun setiap langkah kayu satu per satu, kayu-kayu itu berderit ketika kami turun ke bagian bawah bangunan. Untuk beberapa alasan, hanya anak tangga dari lantai bawah yang terbuat dari batu yang cantik.

Kita semua tinggal di gedung yang sama, mengapa mereka mendapatkan perlakuan khusus? Aku mengerutkan bibirku, cemberut, ketika kami akhirnya sampai di bagian bawah dan keluar. Jika penghitunganku akurat, maka kami berada di apartemen di lantai lima dari tujuh lantai. Sejujurnya, bagi seseorang yang lemah, kecil, dan sakit-sakitan sepertiku, keluar dari rumah saja sudah cukup melelahkan. Sekarang aku tahu mengapa hampir semua ingatanku terjadi sebagian besar ada di dalam rumah. Bahkan sekarang, aku sudah kehabisan nafas pada saat aku keluar. Sepertinya aku akan pingsan sebelum kami mencapai tujuan.

“Haaah, haaah … Bu, sulit bernapas. Tunggu sebentar.”

“Tapi kita baru saja meninggalkan rumah. Apakah kamu baik-baik saja?”

“Aku hanya … butuh sedikit, istirahat …”

Ketika aku mengatur napas, aku mengingatkan diriku sendiri bahwa aku perlu memperbaiki diriku jika aku ingin mencapai toko buku. Aku melihat sekeliling untuk mengamati lingkungan sekitarku. Tidak jauh dari kompleks perumahan kami ada sebuah plaza kecil dengan sumur di tengah. Hanya tanah di sekitar sumur yang dilapisi dengan batu, dan aku bisa melihat beberapa wanita tua berbicara sambil mencuci pakaian mereka. Itu jelas sumur yang digunakan Tuuli untuk mencuci piring dan mendapatkan air setiap hari.

“Aku akan membawamu di punggungku, Myne.” Ibuku, yang berpikir bahwa kami tidak akan pernah sampai ditujuan jika dia menungguku, dengan sigap menaikkanku ke punggungnya dan mulai berjalan. Aku tidak bisa mengingat ini, tetapi dia memiliki sesuatu seperti gendongan bayi di punggungnya, ia mungkin terbiasa membawa Myne berkeliling.

Plaza dengan sumur dikelilingi oleh kompleks perumahan seperti apartemen yang tinggi di keempat sisinya, dengan hanya satu jalan menuju ke luar. Setelah melewati gang sempit dan gelap, kami muncul di jalan besar.

Wow! Ini persis seperti salah satu kota tua di Eropa yang pernah aku lihat. Sebuah perkampungan yang tidak dikenal terpapar di depan aku, dengan gerobak yang ditarik oleh kuda dan makhluk seperti keledai yang saling berpapasan di jalan berbatu yang lebar dan di sampingnya dipenuhi dengan toko-toko. Aku berputar, melihat ke sekitaranku seperti seorang turis dalam pencarian untuk menemukan sebuah toko buku.

“Bu, ke toko mana kita akan pergi?”

“Apa yang kamu katakan, Myne? Kita akan pergi ke pasar. kita hampir tidak pernah mengunjungi sebuah toko. ” Menurut Ibu, sebagian besar toko di plaza ini menjual produk untuk orang yang relatif kaya dan hanya sedikit yang bisa dibeli oleh rakyat jelata seperti kita. Kami membeli sebagian besar barang yang diperlukan sehari-hari di pasar yang sebenarnya.

Mmm, dengan kata lain, toko buku mungkin ada di jajaran toko ini? Aku mencari-cari toko buku sementara Ibu berjalan, dan dengan segera aku melihat sebuah bangunan besar yang menjadi landmark yang kuat. Itu terbuat dari batu putih dan, meskipun desainnya sederhana, ada semacam keagungan yang membuatnya menonjol.

“Um, apakah itu sebuah kastil?”

“Tidak, itu kuilnya. Kamu akan pergi ke sana untuk dibaptis ketika Kamu berusia tujuh tahun. ”

Aaaah … Sebuah kuil. Sepertinya agama dipaksakan di sini, sangat menyebalkan. Aku akan berusaha menghindari tempat itu sebisa mungkin.

Naluri dan pengetahuanku dari kehidupan masa lalu membuatku ingin menjaga jarak dari agama. Tetapi aku tidak tahu apakah dunia ini akan baik kepada seorang ateis, jadi aku tutup mulut dan melihat tembok-tembok yang mengelilingi kuil.

“Bu, tembok apa itu?”

“Itu adalah benteng kastil. Di dalamnya ada kastil tempat raja kami tinggal, dan rumah-rumah mewah tempat para bangsawan tinggal. Yah, pada akhirnya, tidak ada di dalam sana yang ada hubungannya dengan Kamu dan Ibu. ”

Dinding batu yang tinggi itu lebih mirip gerbang ke penjara daripada tanah tempat para bangsawan tinggal di dalam kastil. Mungkin akan terlihat lebih seperti penjara jika para penjaga selalu waspada dan membela diri terhadap sesuatu. Dinding-dinding putih yang kosong itu berlanjut di kedua sisi, dan meskipun sepertinya dirancang dengan sok bermartabat tanpa adanya artistik, mereka tidak terlihat seperti dinding benteng yang kejam. Rasanya seperti mereka dibangun hanya untuk tujuan pemisahan, dan akan menjadi tidak berdaya jika benar-benar diserang.

Mmm … Mereka memang terlihat sedikit berbeda dari kastil-kastil Eropa yang pernah aku saksikan dalam film-film dan hal-hal bersejarah.

“Oke, Bu. Bagaimana dengan tembok-tembok lainnya? ”

“Itu adalah dinding luar. Mereka melindungi kota. Kamu tahu Gunther bekerja sebagai penjaga di gerbang selatan, bukan? ”

Aku tahu dari ingatan Myne bahwa Ayah bekerja sebagai prajurit, tetapi aku tidak tahu bahwa dia menjaga salah satu gerbang ke kota.

Hm … Ada sebuah kastil di mana penguasa tinggal, dan ada tembok luar dan dalam di sini. sepertinya ini adalah ibu kota? kota ini tidak tampak seperti kota besar, dilihat dari panjang dinding dan berapa banyak orang yang berjalan di sekitar. Tapi aku tidak harus membandingkannya dengan skala Tokyo atau Yokohama lagi.

Kota ini adalah kota yang besar jika dibandingkan dengan kota-kota benteng bersejarah yang pernah aku baca di kehidupan masa laluku, tetapi di dunia ini di mana lumrah bagi orang memiliki rambut warna hijau dan biru, tidak ada jaminan bahwa pengetahuan Urano masih tetap berlaku disini. Salah jika aku langsung menganggap bahwa ini adalah kota besar atau kecil sebelum aku belajar lebih banyak tentang dunia ini.

… Aaah, ukuran sebuah kota pasti akan mempengaruhi besarnya sebuah toko buku. Aku penasaran buku apa yang dimilikinya, tetapi aku tidak yakin jika ini adalah kota besar! Apakah kota ini besar ?! Apakah ini kecil ?! Katakan padaku!

“Myne, kita harus bergegas ke pasar. Segala sesuatu yang bagus pasti akan terjual habis sebelum kita sampai di sana. ”

Aku melihat sekeliling dengan putus asa mencari toko buku dalam perjalanan ke pasar, tetapi sebagian besar toko di kedua sisi ini hanya memiliki gambar sederhana di papan merek mereka. Papan-papan itu terbuat dari kayu dengan seni yang dilukis, atau logam dengan seni yang terukir di diatasnya, tapi aku tidak melihat sesuatu yang menyerupai huruf. Itu adalah kabar bagus untuk orang sepertiku, walaupun aku tidak bisa membaca surat-surat itu sih, tetapi hawa dingin mulai menusuk tulang belakangku.

…Tunggu. Um, aku pikir aku belum pernah melihat satu kata pun di seluruh kota ini. Apakah persentase munculnya huruf itu rendah? Atau apakah tulisan itu sendiri tidak ada di dunia ini? Pikiran itu membuat darahku menjadi dingin. Aku bahkan belum mempertimbangkan kemungkinan dunia tanpa kata. Tanpa kata, buku tidak akan ada sejak awal.

Kami mencapai pasar saat aku masih tertegun. Aku mengangkat kepalaku di hiruk-pikuk suara dan melihat sekelompok orang berdiri ramai dan berbaris satu sama lain dengan banyak orang yang lewat. Itu tampak seperti festival budaya Jepang sehingga aku merasa sedikit nostalgia. Aku tanpa sadar tersenyum dan, setelah mengintip ke kios buah terdekat, aku melihat sesuatu yang mengejutkanku hingga menampar pundak ibu ku.

“Bu, lihat! Papan apa itu?!” Papan dengan beberapa simbol tertulis di dalamnya tertampal pada kotak yang berisi buah. Aku tidak bisa membacanya, tetapi paling tidak, aku tahu bahwa dunia ini memiliki huruf atau angka atau sesuatu. Aku sangat lapar akan pengetahuan sehingga hanya melihat simbol-simbol semacam itu sudah cukup untuk membuat wajahku memerah karena kegembiraan.

“Oh, itu harganya. Itu memberi tahu kita berapa yang harus kita bayar. ”

“Oh ya. Apa tulisannya? ”

Mama tampak terkejut melihat betapa bersemangatnya diriku, tetapi aku tidak peduli tentang itu. Aku menyuruhnya membacakan angka di setiap papan yang aku lihat, dan aku bisa merasakannya mulai terhubung dengan kata-kata yang sudah aku kenal.

Oke, bagus! Pertahankan, sinopsis berhargaku!

“Oke, jadi ini adalah kata tiga puluh Singa?” Setelah Ibu membacakan beberapa angka kepadaku, aku mencoba membaca beberapa angka itu sendiri sambil melihat reaksi ibu. Aku pasti benar, mengingat bagaimana dia menoleh untuk melihatku sambil berkedip cepat.

“Aku benar-benar terkejut kau mempelajarinya secepat itu, Myne.”

“Eheh.” Ada sepuluh simbol berbeda untuk melambangkan sebuah angka, jadi aku berasumsi dunia ini beroperasi dengan matematika basis- bilangan 10. Aku sangat senang mereka tidak menggunakan basis-2 atau basis-60. Aku harus bisa melakukan matematika jika aku bisa menghafal semua simbol.

… Oh, tunggu, apakah aku akan jadi anak jenius di sini? Pada usia sepuluh tahun aku akan menjadi anugerah Dewa untuk umat manusia dan pada usia lima belas tahun aku akan menjadi jenius muda, tetapi begitu aku mencapai usia dua puluh aku akan menjadi orang normal. Baiklah.

–Litenovel–
–Litenovel.id–

Daftar Isi

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *